
Peninjauan Bersama Tim Satgas Swasembada Pangan di Kabupaten Nagan Raya
[Nagan Raya, 16 Januari 2025] BSIP Aceh bersama Penanggungjawab Satgas Swasembada Pangan dan Kementerian Pertanian RI melakukan kunjungan lapangan untuk pengawasan kegiatan PAT, Oplah, dan Pompanisasi di wilayah Aceh. Kunjungan ini dihadiri langsung oleh Kepala BSIP PKH Dr. Ir. Agus Susanto, M.Si selaku Penanggungjawab Pusat. Salah satu wilayah Aceh yang dikunjungi adalah Kabupaten Nagan Raya, pada 14 Januari 2025. Kegiatan kunjungan Tim Pengawasan Satgas Swasembada Pangan yang bertempat di Kantor Pertanian dan Peternakan Kabupaten Nagan Raya dan Desa Payah Undan Kecamatan Seunagan, Kabupaten Nagan Raya dihadiri oleh Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Nagan Raya, Koordinator BPP Kecamatan, Dandim 0116/Nara, dan Kelompok tani di Kecamatan Seunagan.
Kunjungan dimulai dari kantor Dinas Pertanian Kabupaten Nagan Raya untuk memberikan pengarahan lebih lanjut kepada Kadistan beserta staf dan Koordinator BPP Kecamatan. Kemudian dilanjutkan ke lokasi Oplah Kodim 0116/Nara untuk meninjau lapangan bersama dengan Danramil /Danposramil, Babinsa Kodim 0116/Nara, Penyuluh, Keuchik dan kelompok tani setempat. Dalam kunjungan ini juga dilakukan pengecekan saluran irigasi di Desa Blang Puuk Nigan Kecamatan Seunagan. Di sana, terlihat saluran irigasi yang memerlukan perbaikan untuk efektivitas saluran air yang maksimal. Oleh karena itu, dengan adanya sinergi kerjasama dari banyak pihak dapat meningkatkan produktivitas lahan pertanian untuk memperbaiki dan meningkatkan Indeks Pertanaman (IP).