
BRMP Aceh, Hadiri Rapat Senat Terbuka Poliven
BRMP Aceh dan Poliven merupakan mitra yang berupaya memaksimalkan peran mahasiswa dalam memperkaya pengalaman teknis dan diseminasi teknologi pertanian. Dalam rangka penguatan silatuhrahmi, Ka BRMP Aceh, diwakili oleh Ketua Tim Kerja Layanan Kerjasama dan Diseminasi, Asis, MP menghadiri senat terbuka wisuda diploma ke-7, Poliven.
Politeknik Indonesia Venezuela (Poliven) menggelar rapat senat terbuka wisuda diploma III ke-7 dengan tema “Integrasi Vokasi Menuju Dunia Industri untuk Indonesia Emas”, di Gedung Serbaguna Kampus Poliven, Ingin Jaya, Aceh Besar (01 Juli 2025). Poliven melakukan sidang terbuka wisuda diploma program Agroindusri sebanyak 17 orang, teknologi pengolahan hasil ternak sebanyak 6 orang, teknologi produksi benih dan pakan ikan sebanyak 28 orang serta pengelolaan perkebunan sebanyak 37 orang.
Rektor Poliven, Dr. Reza Salima, SP., M.P dalam pidato terbuka menyampaikan bahwa “Lulusan Poliven diharapkan dapat menjawab kebutuhan teknologi dan SDM untuk meningkatkan nilai tambah produk perkebunan, ternak dan perikanan. Aceh tidak kekurangan bahan baku bidang perkebunan dan peternakan tetapi masih kekurangan SDM yang siap bekerja bersama petani”. Para lulusan Poliven memiliki arah yang sejalan dengan kebutuhan dunia kerja di Aceh, lanjutnya.