
BSIP ACEH IKUT SERTA KEGIATAN TAHIROE ACEH
[Banda Aceh, 24 Desember 2024] BSIP Aceh ikut serta dalam menyukseskan kegiatan gerakan aksi tanaman hijaukan Nanggroe Aceh (TAHIROE ACEH) dengan mengajak seluruh pegawai melakukan tanam serentak pada Selasa, 24 Desember 2024 di halaman kantor. Penanaman secara simbolik dilakukan oleh Ketua Tim Kerja Program dan Evaluasi Husaini, SP., M.Si, Ketua Tim Diseminasi Standar Instrumen Pertanian Asis, MP, dan Koordinator Perlengkapan Rumah Tangga Junaidi, S.E.
Kegiatan penanaman pohon yang dicanangkan oleh Pemerintah Aceh untuk memperingati bencana tsunami Aceh yang ke-20. Program ini bertujuan untuk menghijaukan Aceh dan mengurangi risiko bencana serta menjadi kontribusi dan simbolis solidaritas masyarakat Aceh dalam penurunan emisi global.